Disupport Bung Rio, Video and Reel Contests Minahasa Wakefest 2023 Berhadiah Jutaan Rupiah |
Mahfud MD Cawapres Pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres 2024
Suasana pengumuman Cawapres Mahfud MD di kantor DPP PDI Perjuangan, Menteng Jakarta Pusat dihadiri masing-masing Ketua Umum Partai dan TPN.(foto istimewa)
KORANMANADO.CO.ID- Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri resmi mengumumkan Menko Polhukam Mahfud MD sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres) pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Pengumuman itu disampaikan secara langsung Megawati di kantor DPP PDI Perjuangan di Menteng Jakarta Pusat, Rabu (18/10/2023) pukul 10.30 WIB.
"Hari ini 18 Oktober 2023, saya dengan mantap dengan mengambil keputusan. Kesemuanya saya tujukan sebesar-besarnya bagi kepentingan rakyat, bangsa dan negara,"ujar Megawati.
Megawati didampingi Ketua Umum Hanura Oesman Sapta Odang, Plt Ketua Umum PPP Mardiono, Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo. Baik Ganjar dan Mahfud juga hadir dalam pengumuman itu.
"Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim, maka calon wakil presiden yang dipilih oleh PDI Perjuangan, yang akan mendampingi Ganjar Pranowo adalah bapak Profesor Doktor Mahfud MD,"ujar Megawati.
Hadir dalam kegiatan itu Ketua DPP PDIP Puan Maharani, Sekjen Hansato PDIP Kristiyanto Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey, Ketua Bappilu PPP Sandiaga Uno.
JTim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden juga hadir. Nampak Arsjad Rasjid, Andika Perkasa, Gatot Eddy Promono dan Muhammad Zainul Majdi atau Tuab Guru Bajang juga hadir bersama jajaran lainnya.(der/**)
0 Komentar
Add Comment