RS : Disiplin Kader Partai Bawa Kemenangan PDIP di Manado

RS :  Disiplin Kader Partai Bawa Kemenangan PDIP di Manado

Upacara HUT PDI-Perjuangan ke 49 tahun di Manado (foto: ist).


Manado,KM– DPC PDI-Perjuangan Kota Manado menggelar upacara hari ulang tahun Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-Perjuangan) ke-49 tahun di kantor DPD PDI-Perjuangan Sulut, Rike Manado, Senin (10/1/2022).

Upacara dipimpin langsung oleh Ketua DPC PDI-Perjuangan Kota Manado, dr. Richard Sualang (RS) yang dihadiri oleh pengurus ranting, PAC, DPC dan sayap partai.

Pada kesempatan tersebut, dr. Richard Sualang mengungkapkan syukur HUT PDI-Perjuangan ke 49 tahun, menurutnya apa yang ada sekarang adalah buah perjuangan seluruh pengurus.

Lanjut RS, di HUT ke 49 tahun tingkat kepercayaan masyarakat kepada PDI-Perjuangan semakin meningkat dan dicintai masyarakat.

“Karena kita menjalankan ideologi dan program, apa yang kita sampaikan itu yang kita lakukan dan kerjakan ditengah masyarakat,” ujar RS yang juga

Wakil Walikota Manado. Dikatakannya,  kedisiplinan kader PDI-Perjuangan di Manado mengahasilkan kemenangan.

“Kader-kader partai semakin disiplin, karena kemenangan yang kita raih adalah buah hasil perjuangan, Kemenangan tidak akan dihasilkan tanpa disiplin, makanya struktural PDI-Perjuangan semakin kita tingkatkan kedisiplinan dalam meraih kemenangan di kontestasi politik yang akan datang," tandas Wawali RS. Ketua DPC PDI Perjuangan Manado juga memotong tumpeng HUT ke-49 PDI Perjuangan selanjutnya dibagikan kepada Pengurus Ranting, PAC, DPC, Sayap Partai, Badan Partai. HUT Ke-49 PDI Perjuangan  dimeriahkan berbagai lomba, diantaranya Lomba   Membuat Kue Tradisional antar PAC, Lomba Bintang Vokalia, Penyerahan penghargaan dan berbagai hadiah door price. (ferry)

0 Komentar

Add Comment